Porsi Agama|Agama Akal, Tidak Beragama Orang yang Tidak Berakal

PORSI AGAMA

Sering didogmakan oleh ulama2 radikal bahwa dlm beragama itu tidak boleh menggunakan akal sebab agama itu wahyu, agama itu dalil jadi tidak boleh menggunakan akal.
Sepintas lalu dogma mereka ini seperti benar, tetapi setelah dikaji lebih dalam maka peryataan mereka ini salah total. Bahwa agama dan akal itu tidak bisa dipisahkan, hanya orang yg berakal sehatlah yg bisa memahami agama dgn benar, hanya orang yg berakal sehatlah yg bisa menempatkan dirinya dlm porsi beragama yg benar, sehingga tidak mabuk agama.
Ulama2 radikal mendoktrin jemaahnya, sehingga semuanya harus taat patuh mengikuti paham ulamanya, jemaah inipun jadi mabuk, orang yg mabuk berat itu akal sehatnya sudah tdk berfungsi lagi, jadi mereka hanya sekedar jadi pengikut setia kebodohan, diperintahkan utk membunuh diri sendiripun jemaah ini akan taat apa yg diperintahkan.

Seringkali mereka yg berteriak hijrah dan hidayah, dari kalangan artis maupun biasa, salah dlm memilih paham agama dan merekapun masuk perangkap radikalisme.
Mengapa bisa demikian ? Mereka ini dipahami bahwa jgn pernah ikut NU, karena NU itu ahli bid'ah dan siapa yg mengerjakan bid'ah akan masuk neraka, NU itu Islam Nusantara dan Islam Nusantara itu sesat. Kemudian ulama ini berkata : Ikut kami saja Wahabi Salafi, kami betul2 islam murni tidak tercemar bid'ah, syirik, khurafat seperti NU dan akhirnya terjebaklah mereka, salah ngaji dan masuk kedlm lingkaran radikal dan kembali akal sehat tdk boleh digunakan yg akhirnya mabuk berat agama, akal sehat tdk lagi berfungsi dan dgn faham ini kemungkinan besar bisa menjadi :
Radikal - Intoleran dan teroris.
Semua ini akibat hebatnya doktrin, padahal NU adalah yg paling fleksibel dan moderat dlm beragama, NU paling nasionalis dan tetap mempertahankan budaya asli Indonesia.
Mereka lebih memilih menjadi budak dogma dari pd menggunakan akal sehatnya.
Porsi agama yg salah, akhirnya mabuk berat agama, akal sehat tdk berfungsi lagi dan bisa sangat berbahaya.

Seseorang dgn porsi beragama yg benar dan tdk berlebihan, pasti yg keluar dari jiwanya itu kasih sayang dan cinta kpd sesama tanpa membedakan suku dan agama.

SALAM DAMAI.
A.H.
🇲🇨♥️🇲🇨💛🇲🇨💚🇲🇨💙🇲🇨💜🇲🇨
BERAGAMA DGN AKAL SEHAT.